Rabu, 12 Februari 2014

Dataran Tinggi Genting ( Genting High Land ), Malaysia

Dataran tinggi genting ( Genting High Land ) terletak sekitar 60 km dari Kuala Lumpur. Untuk menuju ke tempat ini dapat di tempuh dari Kuala Lumpur Sentral ( KL  Sentral ) dengan :
Menggunakan taxi  dengan  tarif  sekitar  IDR 230.000 atau RM 80
   (  nilai  kurs  saat  itu  RM 1 = IDR 2.880   ).  Kalau  mau naik taxi
   sebaiknya berhati-hati k arena  banyak  yang  menggunakan  ‘argo
   kuda’ alias borongan sehingga jurus "menawar" harus dikeluarkan,
   kalau gak mau kemahalan. Yang  biasanya melakukan  ini adalah
   taxi yang berwarna putih merah, karena umumnya di miliki secara 
   pribadi.  Kalau  tidak  mau  menawar  dan  tidak  mau  kemahalan
   sebaiknya menggunakan taxi yang ‘tertib’ dan menggunakan argo
   yaitu taxi yang berwarna biru, walaupun tarif nya lebih mahal tetapi mobilnya lebih  bagus 
   dari pada taxi putih merah.
Menggunakan bis jurusan Genting High Land
   Kalau tidak mau repot menawar, tidak mau kemahalan dan tidak  mau  bayar mahal,  kita
   dapat menggunakan bis jurusan  Genting Highland. Tinggal  beli  tiket di Loket  penjualan 
   ( Beli tiket bus sekalian tiket Sky Way ),  tunggu bis datang terus naik aja. Dijamin aman,
   nyaman dan murah. Lagipula bis yang menuju ke tempat  ini  pada  umumnya bagus dan
   ber AC.
1310266218866299750 Berada di genting kita serasa berada di daerah puncak, karena udaranya dingin dan selalu berkabut, karena berada di ketinggian 2.000 m dpl. Sebenarnya tidak ada yang istimewa di genting, selain adanya sky lift atau kereta gantung yang akan membawa kita ke kawasan genting. Kereta gantung ini menjadi ‘istimewa’ karena menembus ketinggian pegunungan sehingga pemandangan di bawah kita adalah jurang dan hutan yang bagi mereka yang takut akan ketinggian pasti akan menimbulkan rasa takut. Panjang sky lift ini adalah 3,4 km menuju daerah yang lebih tinggi, dan setelah sekitar 15 menit kita akan sampai di kawasan wisata genting.


Stasiun tujuan dari sky lift ini adalah mal dan juga hotel, dimana begitu kita turun bau makanan akan menggoda karena persis di mulut stasiun adalah restoran. Banyak hotel di genting ini, juga mal, dan yang pasti yang membuat genting terkenal adalah casino atau tempat judi . Tapi di depan casino selalu ada pengumuman, salah satunya dan peraturan no 1 adalah ” orang islam (muslim) dilarang masuk”. Kalau pun nekat dan ketahuan, menurut peraturan itu, akan dikenai denda. Saya sendiri tidak tahu bagaimana mereka bisa tahu kita muslim atau bukan, karena saya memang tidak berniat untuk masuk kesana, berbeda dengan di macau, dimana siapapun, kecuali yang belum dewasa, boleh masuk ke casino.

Selain hotel dan tempat judi, yang menjadi tujuan wisatawan adalah wahana permainan seperti dufan atau trans studio, karena di sini pun bentuk permainan nya ada yang indoor dan out door.Tidak ada yang istimewa sebetulnya permainan permainan yang ada di sini, karena hampir sama dengan yang ada di dufan dan trans studio. Tapi karena sudah terlanjur ke genting, tidak ada salahnya mencoba semua permainan di sini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar